“Sebentar Lagi , Wajah Baru Taman Kehati Dinas Lingkungan Hidup”

DLH – Taman KEHATI (Keanekaragaman Hayati ) yang dikelola oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Ponorogo yang bertempat di Jalan Raya Madiun, Babadan, Ponorogo dari waktu ke waktu terus berbenah dalam rangka mewujudkan destinasi wisata edukasi keluarga bagi seluruh warga Ponorogo, (21/11/2018) .

Pasalnya sebentar lagi warga Ponorogo sudah bisa menikmati dan memanfaatkan fasilitas yang ada di Taman KEHATI (Keanekaragaman Hayati ). Hari ini Kabid. Pengendalian Pencemaran, Kerusakan Lingkungan dan Konservasi SDA dan Lingkungan Hidup (Bapak SENI, S.Sos. MM) memonitoring langsung kegiatan pekerja yang mendirikan tugu nama Taman Kehati agar nantinya pembuatan tugu ini dapat diselesaikan dengan tepat waktu.

Selain Lampu-amu hias dan tempat santai terdapat jogging track yang bisa di manfaatkan warga Ponorogo untuk berolahraga , bersantai dan belajar tentunya sebagai pusat studi Lingkungan yang ada di Ponorogo.

Kepala Bidang P2KLKSDALH ((Bapak SENI, S.Sos. MM) menegaskan bahwa terus berbenah dalam upaya untuk memperbaiki dan mempercantik Taman keanekaragaman Hayati karena lokasinya yg berada di perbatasan agar Taman Kehati bisa menjadi icon gerbang masuk ke Kota Ponorogo.